L2P UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH PONOROGO
Universitas Muhammadiyah Ponorogo
Temukan setiap halaman yang menunggu untuk dibaca, setiap pengetahuan yang siap mengubah dunia.
Universitas Muhammadiyah Ponorogo
Temukan setiap halaman yang menunggu untuk dibaca, setiap pengetahuan yang siap mengubah dunia.
FAJAR RIANA (20533371) - Nama Orang;
Skripsi · 2025
Pada Dinas Perdagangan, Koperasi, dan Usaha Mikro Kabupaten Ponorogo dokumen berperan sebagai bukti administratif dan sumber informasi yang mendukung kelancaran berbagai kegiatan operasional dan pelayanan. Namun, pengarsipan data dan surat pada Dinas Perdagangan, Koperasi, dan Usaha Mikro Kabupaten Ponorogo masih dilakukan secara manual, seperti penyimpanan dokumen dalam bentuk fisik (kertas). Sehingga dokumen rentan rusak, bahkan hilang jika tidak disimpan dengan rapi. Untuk karena itu, diperlukan sistem untuk pengarsipan dokumen. Algoritma yang digunakan untuk membangun sistem ini adalah Algoritma Sequential Searching. Pada penelitian ini menggunakan model pengembangan perangkat lunak Waterfall sebagai metode penelitian. Sistem dibangun menggunakan bahasa pemrograman web dengan database MySQL dan diuji menggunakan metode Black Box Testing untuk memastikan fungsionalitasnya sesuai dengan kebutuhan pengguna. Hasil pengujian menunjukkan bahwa algoritma Sequential Searching mampu melakukan pencarian dokumen dengan rata-rata waktu 58,39 milidetik untuk berbagai kriteria pencarian, seperti jenis surat, nomor surat, judul, dan rentang tanggal. Selain itu, sistem ini berhasil meningkatkan efisiensi pengelolaan dokumen, mengurangi risiko kehilangan data, dan memudahkan akses informasi.
Penanda BagikanTidak tersedia versi lain