L2P UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH PONOROGO
Universitas Muhammadiyah Ponorogo
Temukan setiap halaman yang menunggu untuk dibaca, setiap pengetahuan yang siap mengubah dunia.
Universitas Muhammadiyah Ponorogo
Temukan setiap halaman yang menunggu untuk dibaca, setiap pengetahuan yang siap mengubah dunia.
NELLA AYU SHINTYA (22430562) - Nama Orang;
Tugas Akhir/ KTI · 2025
Sistem informasi akuntansi penggajian merupakan salah satu komponen penting dalam pengelolaan keuangan, karena berperan signifikan dalam menjamin ketepatan, ketertiban, dan akuntabilitas pembayaran gaji pegawai. Penelitian ini meneliti sistem akuntansi penggajian Pegawai Negeri Sipil (PNS) dengan aplikasi SIPD (Sistem Informasi Pemerintah Daerah) pada Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana Kab. Ponorogo. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode pengumpulan data melalui observasi langsung, wawancara, serta dokumentasi pada instansi terkait. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis penerapan Sistem Informasi Akuntansi (SIA) penggajian Pegawai Negeri Sipil (PNS) dengan menggunakan aplikasi Sistem Informasi Pemerintahan Daerah (SIPD) pada Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana Kab. Ponorogo. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penerapan SIPD dalam sistem penggajian PNS di DPPKB Kabupaten Ponorogo telah mendukung proses penggajian yang terstruktur dan sesuai dengan regulasi yang berlaku. Namun demikian, masih terdapat beberapa kendala teknis. Dengan demikian, penggunaan SIPD terbukti memberikan kontribusi positif terhadap akuntabilitas dan transparansi pengelolaan penggajian PNS, meskipun dibutuhkan upaya berkelanjutan untuk meningkatkan kualitas pelaksanaannya.
Penanda BagikanTidak tersedia versi lain