L2P UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH PONOROGO
Universitas Muhammadiyah Ponorogo
Temukan setiap halaman yang menunggu untuk dibaca, setiap pengetahuan yang siap mengubah dunia.
Universitas Muhammadiyah Ponorogo
Temukan setiap halaman yang menunggu untuk dibaca, setiap pengetahuan yang siap mengubah dunia.
NADIA AMRINA RASYADA (21415383) - Nama Orang;
Skripsi · 2025
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh inovasi produk, kualitas layanan, dan persepsi harga terhadap keputusan pembelian pada UMKM Seblak Blundrah di Desa Brahu, Ponorogo. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan pendekatan survei terhadap 120 responden yang pernah membeli produk Seblak Blundrah. Teknik pengambilan sampel menggunakan purposive sampling, sedangkan analisis data dilakukan dengan regresi linier berganda menggunakan SPSS 24.0. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ketiga variabel independen yaitu inovasi produk, kualitas layanan, dan persepsi harga berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian baik secara parsial maupun simultan. Temuan ini mengindikasikan bahwa peningkatan kreativitas produk, perbaikan mutu pelayanan, dan penetapan harga yang sesuai dengan nilai produk akan mendorong minat beli konsumen. Penelitian ini memberikan kontribusi praktis bagi pelaku UMKM dalam merumuskan strategi pemasaran yang efektif, serta memperkaya literatur mengenai perilaku konsumen di sektor kuliner pedesaan.
Penanda BagikanTidak tersedia versi lain