L2P UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH PONOROGO
Universitas Muhammadiyah Ponorogo
Temukan setiap halaman yang menunggu untuk dibaca, setiap pengetahuan yang siap mengubah dunia.
Universitas Muhammadiyah Ponorogo
Temukan setiap halaman yang menunggu untuk dibaca, setiap pengetahuan yang siap mengubah dunia.
CANDRA ADI PRASETYO (21415563) - Nama Orang;
Skripsi · 2025
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh motivasi kerja, lingkungan kerja, dan pelatihan kerja terhadap produktivitas kerja karyawan di UD Hasby Garment dan Konveksi Ponorogo. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan metode survei melalui penyebaran kuesioner kepada karyawan sebagai responden. Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah non-probability sampling dengan teknik pengambilan sampling jenuh, yaitu teknik pengambilan sampel ketika seluruh anggota populasi dijadikan sampel. Jumlah sampel dalam penelitian ini sebanyak 60 responden.
Analisis data dilakukan menggunakan regresi linier berganda dengan bantuan software SPSS versi 25. Hasil penelitian menunjukkan bahwa secara parsial, variabel motivasi kerja, lingkungan kerja, dan pelatihan kerja berpengaruh positif terhadap produktivitas kerja karyawan. Begitu pula secara simultan, ketiga variabel tersebut secara bersama-sama berpengaruh signifikan terhadap peningkatan produktivitas kerja. Temuan ini mengindikasikan bahwa peningkatan motivasi, penciptaan lingkungan kerja yang kondusif, serta pelatihan yang berkesinambungan merupakan faktor penting dalam mendorong produktivitas karyawan di perusahaan.
Tidak tersedia versi lain