L2P UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH PONOROGO
Universitas Muhammadiyah Ponorogo
Temukan setiap halaman yang menunggu untuk dibaca, setiap pengetahuan yang siap mengubah dunia.
Universitas Muhammadiyah Ponorogo
Temukan setiap halaman yang menunggu untuk dibaca, setiap pengetahuan yang siap mengubah dunia.
LUTFIA IKFAWANTI (21415526) - Nama Orang;
Skripsi · 2025
Di era saat ini, home industri terus mengalami pertumbuhan yang semakin intens. Hal ini juga mendorong meningkatnya persaingan antar pelaku home industri.
Kondisi persaingan ini menuntut setiap pelaku usaha untuk memperkuat fondasi bisnisnya dan responsif terhadap berbagai tantangan dan persaingan yang semakin kompleks agar mampu bersaing dengan bisnis lain dalam industri ini serupa. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui dan menganalisis pengaruh dari digital marketing, inovasi dan kualitas produk terhadap keunggulan bersaing home industri Manco di Kebonsari Madiun. Populasi dalam penelitian ini adalah pelaku usaha home industri Manco di Kebonsari Madiun dengan sampel sebanyak 30 responden yang diambil menggunakan teknik pengambilan sampling jenuh. Pengumpulan data menggunakan data primer yang diperoleh dari hasil penyebaran kuisioner, dan dianalisis menggunakan analisis regresi linier berganda, analisis koefisien determinasi (R2) dan pengujian hipotesis dengan menggunakan uji T (parsial) dan uji F (simultan). Hasil penelitian secara parsial digital marketing, inovasi dan kualitas produk memiliki pengaruh secara signifikan terhadap keunggulan bersaing home industri Manco di Kebonsari Madiun. Secara simultan digital marketing. inovasi dan kualitas produk secara bersama-sama berpengaruh signifikan terhadap keunggulan bersaing home industri Manco di Kebonsari Madiun.
Tidak tersedia versi lain