L2P UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH PONOROGO
Universitas Muhammadiyah Ponorogo
Temukan setiap halaman yang menunggu untuk dibaca, setiap pengetahuan yang siap mengubah dunia.
Universitas Muhammadiyah Ponorogo
Temukan setiap halaman yang menunggu untuk dibaca, setiap pengetahuan yang siap mengubah dunia.
DINI MAULIDA (21415514) - Nama Orang;
Skripsi · 2025
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh social media marketing terhadap keputusan pembelian pada Ninetynine Fashion Hijab Ponorogo dengan fokus pada tiga variabel utama, yaitu trendiness, interaction, dan electronic word of mouth (e-WOM). Media sosial saat ini menjadi salah satu strategi pemasaran paling efektif dalam membangun persepsi konsumen dan mendorong keputusan pembelian, khususnya dalam industri fashion hijab yang sangat bergantung pada tren dan interaksi digital. Metode penelitian yang digunakan adalah kuantitatif dengan teknik pengumpulan data berupa kuesioner sebagai data primer. Responden dalam penelitian ini berjumlah 160 konsumen yang pernah melakukan pembelian di Ninetynine Fashion Hijab Ponorogo. Data primer diolah berdasarkan hasil pengisian kuesioner yang telah diedarkan kepada Customer yang melakukan pembelian di store Ninetynine Fahion Hijab Ponorogo. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ketiga variabel yaitu, trendiness, interaction, dan electronic word of mouth berpengaruh signifikan secara parsial terhadap keputusan pembelian. Hal ini membuktikan bahwa strategi pemasaran melalui media sosial yang mengikuti tren, mendorong interaksi aktif, dan memperkuat e-WOM secara langsung memengaruhi konsumen dalam mengambil keputusan pembelian.
Penanda BagikanTidak tersedia versi lain